Keza Felice: Inspiration
News Update
Loading...
Tampilkan postingan dengan label Inspiration. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Inspiration. Tampilkan semua postingan

Senin, 25 Maret 2024

7 Jajanan Khas Ramadan yang Selalu Diburu, Mana Favoritmu?

7 Jajanan Khas Ramadan yang Selalu Diburu, Mana Favoritmu?

 

Jajanan Khas Ramadan

Berburu jajanan khas Ramadan bukan lagi hal baru. Salah satu alasannya karena beberapa jenis jajanan tersebut memang hanya dapat dijumpai saat bulan puasa saja. Meski demikian, kamu tetap dapat membuatnya sendiri di hari lain selagi mengetahui resep pembuatannya.

Bagaimana pun Ramadan menjadi bulan yang paling dinantikan oleh umat Islam. Tak hanya pahala beribadah yang dilipatgandakan, tetapi Ramadan juga membawa banyak rezeki bagi setiap orang. Contoh sederhananya, saat bulan puasa banyak sekali pedagang ‘dadakan’ yang menawarna aneka jenis takjil hingga sayuran matang. Atau juga menjual berbagai model pakaian untuk persiapan lebaran.

Nah, di Indonesia sendiri terdapat banyak cara untuk merayakan serta meramaikan bulan suci ini. Setiap daerah bahkan mempunyai cerita seru dan jajan khas Ramadan yang berbeda-beda. Biasanya kuliner khas tersebut memang hanya dapat dijumpai saat Ramadan tiba. Sehingga masyarakat pun tak ingin melewatkan kesempatan tersebut untuk membeli dan menjadikannya sebagai hidangan pembuka saat magrib tiba.

 Jajanan Khas Ramadan yang Jadi Primadona Masyarakat Indonesia

Beberapa jenis jajanan khas Ramadan memang sulit dijumpai setelah bulan puasa usai. Akan tetapi, masih ada beberapa jenis kuliner yang tetap dapat kamu konsumsi setelahnya. Berikut beberapa jajanan khas Ramadan yang punya cita rasa nikmat!

1. Es Timun Suri

Jajanan Khas Ramadan

Timun suri menjadi salah satu buah yang sangat populer ketika Ramadan tiba. Memiliki bentuk seperti melon dengan tekstur yang empuk, biasanya timun suri akan disajikan dengan sirup dan es batu. Ada pula yang memberikan susu kental manis serta gula sebagai pemanis tambahan.

Di beberapa daerah timun suri juga dipadukan dengan semangka, nangka, cincau, hingga melon. Meskipun berasal dari daerah Cirebon, tetapi kini timun suri bisa ditemukan di seluruh daerah Indonesia.

Namun, seperti yang diketahui bahwa timun suri justru menjadi salah satu buah khas Ramadan. Meskipun pada hari-hari biasa kamu tetap bisa menemukan buah yang satu ini, tetapi akan lebih mudah ditemukan saat bulan Ramadan.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Susu Penggemuk Terbaik ,Terbukti Naikkan Berat Badan Sejak 1 Minggu Pertama

2. Es Buah

Jajanan Khas Ramadan

Minuman segar ini juga menjadi jajanan khas Ramadan lho. Kamu akan sangat mudah menemukan es buah di mana pun berada, baik di area kantor, pasar, pinggiran jalan, bahkan di rumahmu sendiri. Sepertinya menu berbuka yang satu ini tak pernah absen dari meja makan. Bagi sebagian orang, es buah bahkan menjadi minuman populer sekaligus  favorit saat bulan Ramadan.

Selain mudah dibuat, es buah juga sangat segar diminum untuk menghilangkan dahaga. Siapa pun dapat memadukan sirup, gula, susu, es, serta potongan-potongan buah hingga menjadi sajian es buah yang nikmat. Jika tak ingin membuatnya kamu juga dapat membeli sebungkus es buah dengan harga yang sangat terjangkau.

3. Kue Asida

Jajanan Khas Ramadan

Bagi sebagian orang kuliner asida ini masih terdengar cukup asing. Jajanan unik ini hanya ada saat bulan puasa saja lho.

Asida merupakan kuliner tradisional yang berasal dari Maluku. Komposisinya terbuat dari tepung terigu, kapulaga, gula merah, daun pandan, dan kayu manis. Karenanya jajanan khas Ramadan ini mempunyai rasa yang kenyal mirip dengan dodol.

4. Aneka Gorengan

Aneka gorengan juga menjadi jajanan khas Ramadan dan bisa kamu temukan di berbagai tempat. Meskipun pada hari-hari biasanya tetap mudah ditemukan, akan tetapi jumlah penjual gorengan akan bertambah saat bulan puasa. Hal ini dikarenakan gorengan biasanya menjadi camilan yang paling laris dan mudah mendatangkan keuntungan.

Baca Juga: 5 Menu Sahur Praktis dan Tetap Mengeyangkan, Jadikan Puasa Tetap Bertenaga!

Apalagi kini para penjual gorengan pun semakin kreatif dengan menawarkan varian baru untuk produk yang dijual. Misalnya risol mayones, cireng isi ayam suwir pedas, cireng keriting, atau dengan memberikan saos khusus sebagai topping gorengan untuk menarik calon konsumen.

5. Kicak

Jajanan Khas Ramadan

Jenis jajanan khas Ramadan yang satu ini juga hanya disajikan di bulan Ramadan di daerah Yogyakarta. Kicak termasuk makanan tradisional yang memiliki aroma nangka dengan cita rasa manis.

Kuliner kicak ini terbuat dari ketan yang dimasak, ditumbuk, lalu diberi taburang gula pasir, kelapa parut, daun pandan, vanili, serta potongan-potongan kecil buah nangka. Kemudian, kicak akan disajikan dengan daun pisang sebagai pembungkusnya. Sekadar informasi, ternyata Kicak ini berasal dari daerah Kauman dan hanya bia kamu jumpai saat Ramadan di Yogyakarta.

6. Mie Glosor

Jajanan Khas Ramadan

Mie glosor juga hanya dapat kamu temukan saat bulan Ramadan lho. Jajanan khas Ramadan ini bisa ditemukan di daerah Bogor, Jawa Barat. Sebenarnya Mie Glosor ini merupakan sebuah istilah yang berasal dari Bahasa Sunda. Yang mana Mie Glosor memiliki arti “Mudah Ditelan”.

Hal tersebut merujuk panda tekstur mie yang kenyal dan lezat. Tentu saja siapa pun dapat dengan mudah mengunyah dan menelannya sembari menikmati rasanya yang sedap. Biasanya mie glosor ditaburi dengan topping seperti irisan cabai, telur, tahu, maupun sambel.

7. Bubur Kampiun

Kuliner khas Nusantara memang tak diragukan lagi cita rasanya. Salah satunya adalah bubur kampiun yang berasal dari Bukittinggi, Sumatera Barat. Untuk setiap porsi bubur kampiun ini terdiri dari beberapa jenis bubur lainnya. Mulai dari sumsum, candil, kolak pisang atau ubi, kacang hijau, kolang-kaling, dan juga ketan.

Bubur yang telah dicampur kemudian disiram dengan kuah santan serta gula merah. Sehingga menghasilkan cita rasa manis dan gurih yang sangat lezat. Jajanan yang satu ini juga dapat dibeli dengan harga yang relatif murah. Juga sangat cocok dijadikan menu pembuka saat buka puasa.

 

Dari daftar jajanan khas Ramadan ini mana yang menjadi kuliner favoritmu? Meskipun kamu sangat menyukainya tetapi ada baiknya agar tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Serta pastikan kamu tetap menjaga kesehatan dan kebugaran badan selama bulan puasa. Sehingga kamu bisa tetap sehat dan menjalankan ibadah puasa satu bulan penuh.

Sabtu, 23 Maret 2024

5 Menu Sahur Praktis dan Tetap Mengeyangkan, Jadikan Puasa Tetap Bertenaga!

5 Menu Sahur Praktis dan Tetap Mengeyangkan, Jadikan Puasa Tetap Bertenaga!

 

Menu Sahur Praktis
Ilustrasi by Keza Felice

Sahur menjadi salah satu aktivitas penting sekaligus menjadi ibadah sunah saat berpuasa. Namun, tak sedikit orang yang enggan makan sahur karena malas bangun tengah malam atau untuk memasak. Padahal, sekarang banyak sekali menu sahur praktis yang bisa dihidangkan untuk diri sendiri ataupun  keluarga.

Tentu saja membuka mata untuk menyantap makanan saat tengah malam bukan hal yang mudah dilakukan. Akan tetapi, dengan hadirnya hidangan menu sahur yang menggugah selera dan bisa dimasak dalam waktu singkat, justru akan membuat anggota keluarga semakin tak sabar untuk segera bangun.

Jadi, tak ada salahnya untuk menilik beberapa rekomendasi menu sahur praktis yang bisa kamu siapkan ini.

Menu Sahur Praktis dan Tetap Mengeyangkan

Memikirkan menu makanan setiap harinya memang cukup melelahkan karena mau tak mau kamu harus mendapatkan ide untuk menghidangkan menu istimewa. Meskipun tidak menggunakan bahan-bahan serba mahal, tetapi kreasi yang unik akan membantu kamu dan keluarga lebih bersemangat untuk menyantap makan sahur.

Dengan menu sahur praktis ini kamu tak perlu lagi kehabisan ide dan khawatir kehabisan waktu untuk memasak. Nah, berikut beberapa ide menu sahur yang sederhana, praktis, enak, dan tetap membuatmu merasa kenyang.

1. Sup Telur

Apakah kamu sudah pernah mencoba kreasi yang satu ini? Telur tak hanya nikmat disajikan dengan cara digoreng atau direbus saja lho. Kamu juga bisa menjadikan telur sebagai komposisi sup yang lezat. Selain itu membuat sup telur untuk menu sahur juga tak memakan banyak waktu.

Dengan begitu kamu tidak perlu khawatir waktu sahur akan berakhir sebelum menyantapnya. Cara memasaknya juga sangat mudah lho, kamu hanya perlu melakukan beberapa langkah sederhana ini.

  • Langkah pertama tentu saja kamu perlu memanaskan minyak, lalu tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah dicincang hingga mengeluarkan aroma harum
  • Berikutnya kocok telur pada wadah yang telah disiapkan dan lanjutkan dengan memasukkannya pada tumisan bawang
  • Kemudian aduk telur hingga membentuk orak-arik
  • Lalu langkah selanjutnya tinggal masukkan air dan tunggulah hingga mendidih
  • Setelah itu kamu bisa memasukkan garam, irisan tomat, bubuk lada, kaldu bubuk
  • Jangan lupa cicipi rasanya dan sesuaikan dengan selera, jika merasa sudah tepat silakan masukkan irisan daun bawang lalu angkat

Untuk membuat sup telur kamu hanya membutuhkan beberapa bahan pokok yang mudah didapatkan. Di antaranya yaitu, telur ayam; bawang putih dan bawang merah; daun bawang; tomat; lada bubuk; garam; micin (opsional); kaldu bubuk; air; dan minyak goreng.

Menyajikan sup telur bersama nasi hangat akan membangkitkan mood makan kamu saat sahur.

Baca Juga: 6 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan, Puasa jadi Lancar!

Menu Sahur Praktis
Ilustrasi by Keza Felice

2. Telur Puyuh Mix Buncis

Masakan apa yang kamu pikirkan untuk membuat menu sahur praktis jika di dapurmu tersedia telur puyuh, buncis, dan jagung putren? Ternyata beberapa komposisi tersebut sangat cocok dipadukan untuk menu sahur andalan lho. Akan lebih nikmat jika kamu memiliki wortel untuk ditambahkan ke dalamnya.

  • Tumislah bawang putih dan bawang merah hingga harum
  • Kemudian sebagai langkah kedua kamu dapat memasukkan wotel serta jagung putren
  • Berikutnya tambahkan air dan berikan garam, lada bubuk, serta gula
  • Jangan lupa untuk mengaduknya hingga merata serta biarkan air mendidih
  • Saat wortel sudah setengah empuk kamu dapat memasukkan telur puyuh ke dalam wajan, bisa juga ditambah dengan sosis (opsional)
  • Masukkan juga buncis dan aduk hingga mereta
  • Setelah itu pastikan rasanya sudah tepat lalu matikan api dan sayur siap dihidangkan bersama nasi hangat

Dengan menu sahur praktis ini kamu tidak membutuhkan waktu lama untuk memasaknya. Sebelum waktu sahur berakhir bisa dipastikan kamu dan keluarga sudah kenyang duluan!

Nah, untuk membuat menu sahur tersebut kamu hanya membutuhkan beberapa bahan ini. Di antaranya yaitu wortel, buncis, jagung putren, telur puyuh, sosis, bawang putih, bawang merah, garam, gula, lada bubuk, dan air.

3. Ayam Suwir Mix Tomat Hijau

Salah satu tantangan membuat menu makan untuk sahur yakni berkreasi. Di mana secara tak langsung kamu didoring untuk menghidangkan menu makanan yang bisa menggugah selera, sehingga sahur menjadi aktivitas yang menyenangkan.

Jika ingin menghidangkan menu sahur praktis, kamu juga bisa mencoba menyajikan ayam suwir mix tomat hijau. Namun, agar lebih cepat saat memasaknya di waktu sahur kamu dapat merebus dada ayam terlebih dahulu sebelum tidur. Kemudian simpanlah di lemari pendingin. Kemudian ikuti langkah-langkah singkat ini.

  • Langkah pertama silakan panaskan minyak untuk menumis bawang putih dan bawang merah
  • Saat aromanya sudah harum maka masukkan tomat hijau dan aduklah hingga merata
  • Kemudian kamu dapat menambahkan dada ayam yang sudah disuwir kasar
  • Berikutnya masukan air dan aduk kembali
  • Jika sudah maka langkah setelahnya yaitu menambahkan beberapa bumbu penyedap, seperti lada bubuk, kaldu ayam, garam, gula, dan micin (opsional)
  • Masak hingga merata hingga matang dan sayur siap dihidangkan

Mudah sekali untuk memasaknya, bukan? Untuk menyajikan menu sahur praktis yang satu ini kamu hanya membutuhkan beberapa bahan pokok seperti: air, minyak, bawang merah dan bawang putih, tomat hijau, dada ayam yang sudah disuwir, garam, lada bubuk, gula, micin, dan kaldu ayam.

Menu Sahur Praktis
Ilustrasi by Keza Felice

4. Orak-arik Telur dan Tahu

Menu sahur praktis yang satu ini sudah tak asing lagi, bukan? Mudah sekali untuk menghidangkan orak-arik telur. Menyantapnya saat sahur akan menambah mood makan kamu dan keluarga lho. Selain itu cara memasaknya juga sederhana sekali. Kamu bisa mengikuti langkah-langkah ini:

  • Panaskan minyak untuk membuat telur orak-arik, jika sudah matang silakan tiriskan
  • Berikutnya siapkan minyak panas untuk menumis bawang merah dan bawang putih
  • Kemudian setelah harum masukkan telur orak-arik dan tumislah hingga beberapa saat
  • Setelah itu kamu bisa menambahkan potongan tahu putih dan aduklah kembali
  • Jangan lupa untuk menambahkan bumbu lainnya, seperti gula, garam, lada bubuk, dan kaldu ayam
  • Tetap aduk hingga merata dan selanjutnya masukkan daun bawang
  • Masaklah hingga matang dan sajikan masakan telur orak-arik tahu putih untuk menu sahur

Baca Juga: 6 Tips Berpuasa di Bulan Ramadan Agar Tetap Produktif, Tertarik Mencoba?

Akan sangat nikmat jika telur orak-arik tahu dihidangkan bersama nasi hangat. Untuk menu yang satu ini kamu juga bisa menambahkan cabai sebagai bumbunya alias sesuai selera. Menu sahur praktis ini hanya membutuhkan beberapa bahan pokok seperti telur, tahu, minyak, daun bawang, garam, gula, lada bubuk, cabai Iopsional), dan air.

5. Tumis Bakso Mix Jamur Tiram

Menu simpel untuk sahur yang tak kalah mudahnya untuk dimasak yaitu tumis bakso mix jamur tiram. Sepertinya menu masakan ini bisa diandalkan saat sedang buru-buru. Kamu bisa langsung ikuti langkah-langkah berikut:

  • Tumis bawang merah, bawang putih, irisan cabai merah
  • Kemudian masukkan potongan bakso dan aduk merata
  • Setelah bakso matang langsung masukkan irisan jamur tiram
  • Berikutnya tambahkan saus tiram (opsional), kecap manis, gula, garam, lada bubuk, dan juga kaldu bubuk
  • Aduklah hingga merata dan tambahkan sedikit air
  • Langkah akhir yaitu aduk dan masaklah bakso mix jamur tiram tersebut hingga matang

Hidangan spesial saat sahur seperti tumis bakso mix jamur tiram ini memang sangat cocok disandingkan dengan nasi hangat. Jika kamu suka kerupuk maka kamu bisa menjadikannya sebagai lauk tambahan yang akan menambah kenikmatan saat makan sahur.

Nah, untuk memasak tumis bakso mix jamur tiram sebagai menu sahur praktis kamu dapat menyiapkan beberapa bahan ini. Di antaranya jamur tiram, bakso, bawang merah dan bawang putih, cabai merah, gula, garam, lada bubuk, kaldu ayam, kecap manis dan saus tiram (opsional), minyak makan, serta air.

 

Sebenarnya ada banyak sekali kreasi menu sahur praktis yang dapat direkomendasikan. Lima di antaranya seperti yang sudah dijelaskan ini. Kamu bisa mencobanya untuk sahur puasa Ramadan selanjutnya. Untuk ukuran atau porsi kamu dapat menyesuaikan dengan selera masing-masing, begitu pun dengan bentuk potongannya. Kreasikan sekreatif mungkin untuk membangkitkan mood makan kamu saat sahur sehingga makan tengah malam tetap terasa menyenangkan dan mengenyangkan. Selamat mencoba!

Kamis, 21 Maret 2024

6 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan, Puasa jadi Lancar!

6 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan, Puasa jadi Lancar!

 

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan
ilustrasi by Keza Felice

Menanti kedatangan bulan ramadan harus diimbangi dengan mengetahui cara menjaga kesehatan tubuh saat Ramadan. Hal tersebut diperlukan untuk menghindari terjadinya sesuatu yang tak diinginkan selama menunaikan ibadah puasa. Lagi pula dengan kondisi tubuh yang sehat maka ibadah di bulan puasa akan lancar dan maksimal.

Akan tetapi, pada kenyataannya menjaga kesehatan saat berpuasa bukanlah hal yang mudah. Adanya perubahan aktivitas, pola tidur, dan pola makan yang cukup signifikan secara tak langsung dapat berdampak pada kondisi tubuh. Sehingga dibutuhkan kesadaran untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dan bugar.

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan

Puasa diyakini dapat membantu memperbaiki metabolisme tubuh dan pencernaan. Oleh sebab itulah kamu perlu mengetahui cara menjaga kesehatan tubuh saat Ramadan.

Namun, perlu disadari bahwa tubuh bukan hanya membutuhkan asupan saat makan sahur saja. Masih ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk mengurangi munculnya penyakit tertentu. Agar kamu bisa tetap sehat dan bugar tak ada salahnya untuk mencoba beberapa cara berikut ini.

1. Memenuhi Kebutuhan Cairan

Kebutuhan cairan tubuh tak berhenti walaupun sedang berpuasa. Sepertinya semua tahu bahwa saat berpuasa tubuh berpotensi mengalami dehidrasi. 

Oleh sebab itulah kamu harus memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Cara menjaga kesehatan tubuh saat Ramadan yakni dengan minum air yang cukup saat berbuka maupun sahur.

Setiap orang tetap dianjurkan untuk minum sebanyak 8 gelas air putih setiap hari. Hanya saja kini pola minum air selama berpuasa cukup berbeda daripada hari-hari biasanya. Kamu dapat menerapkan pembagian ini:

·         2 gelas saat berbuka puasa

·         2 gelas saat sahur

·         4 gelas antara buka dan sahur

Selain air putih ternyata kamu juga bisa mengonsumsi air kelapa lho. Pasalnya air kelapa diyakini dapat memulihkan dehidrasi dengan sangat cepat dibandingkan dengan air biasa. 

Hal ini sesuai dengan pernyataan menurut The Center for Mind-Body Medicine, disadur dari laman Hellosehat pada Rabu (20/03/2024).

Sementara itu pernyataan serupa juga didapatkan menurut International Journal of Health Sciences & Research. Hal tersebut dikarenakan air kepala mempunyai beberapa elektrolit yang baik bagi tubuh. Di antaranya natrium, magnesium, dan kalsium. Sehingga air kelapa tak hanya membantu menghidrasi tubuh tetapi juga membantu mencegah terjadinya gangguan pencernaan saat berpuasa.

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan
ilustrasi by Keza Felice

2. Perhatikan Pola Makan saat Sahur

Sudah semestinya kamu menerapkan cara menjaga kesehatan tubuh saat Ramadan yang satu ini. Yang mana memperhatikan pola makan saat sahur  sangat diperlukan. Pasalnya, sahur mempunyai peran yang sangat penting dalam menjaga stamina tubuh selama berpuasa satu hari penuh.

Baca Juga: 6 Tips Puasa di Bulan Ramadan Agar Tetap Produktif, Tertarik Mencoba?

Oleh sebab itulah kamu perlu memiliki pola makan sahur yang baik. Jadi pastikanlah kamu memperhatikan pemilihan makanan saat sahur. Misalnya dengan memilih karbohidrat komplek seperti gandum utuh, nasi, oatmeal, roti, pasta, kentang, atau sereal.

Dan hindarilah hanya menyantap makanan gula sederhana. Di antaranya biskuit, kue, coklat, serta berbagai makanan yang tinggi minyak. Pasalnya ini akan menyumbat pembuluh darah sehingga bisa menyebabkan kantuk berlebih saat siang hari. Jika demikian maka kamu akan menjadi cepat lemas dan tidak bertenaga untuk melakukan berbagai aktivitas selama seharian.

3. Konsultasi ke Dokter

Konsultasi ke dokter dapat kamu lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh selama berpuasa jika sebelumnya kamu memang memiliki permasalahan kesehatan. Atau kamu juga dapat berkonsultasi segera mungkin jika mengalami gangguan kesehatan.  

Ungkapkan keluhan yang kamu alami dan mintalah tips dari dokter tersebut sehingga kamu bisa tetap menjalankan puasa dengan baik. Dengan demikian kamu akan lebih mudah mewujudkan keinginan untuk menjaga kesehatan.

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan
Ilustrasi edited  by Keza Felice

4. Olahraga

Meski telah menerapkan cara menjaga kesehatan tubuh saat Ramadan yang lainnya, bukan berarti kamu dapat mengesampingkan olahraga ya! Bagaimana pun olahraga terbilang penting untuk membantu melancarkan sirkulasi oksigen ke tubuh. Dengan begitu kesehatan tubuh akan tetap terjaga.

Dalam hal ini kamu tak perlu melakukan oleh raga ‘berat’ karena biasanya saat berpuasa tubuh akan terasa lemas dan mudah haus. Kamu bisa melakukan kegiatan yang tergolong santai, misalnya jalan pagi, bersepeda, joging dan lainnya. 

Meski sederhana tetapi bila dilakukan secara konsisten maka olahraga ini akan membantumu dalam menjaga kesehatan tubuh. Namun, tetap lakukan olahraga sesuai dengan kondisi tubuhmu.

5. Konsumsi Buah yang Mengandung Air

Mengonsumsi buah yang kaya kandungan air merupakan cara menjaga kesehatan tubuh saat Ramadan yang sering kali diabaikan. Padahal, buah yang mengandung banyak air sangat baik untuk menjaga tubuh agar tetap terhidrasi. Selain itu juga dapat memenuhi kebutuhan zat gizi selama kamu berpuasa.

Baca Juga: 4 Top Brand Body Care Perawatan Tubuh yang Bikin Kulit Putih, Sehat, Cerah, dan Terawat

Kamu bisa mengonsumsi buah-buahan seperti jeruk, semangka, pir, atau pepaya. Tak hanya mengandung serat dan air, buah-buahan tersebut juga mengandung vitamin C yang baik dalam meningkatkan daya tahan tubuh.

Oleh sebab itulah ada baiknya jika kamu mampu mengonsumsi berbagai jenis buah dalam menu berbuka dan sahur agar tubuh tetap sehat.

Cara Menjaga Kesehatan Tubuh saat Ramadan
Ilustrasi edited by Keza Felice

6. Tidur yang Cukup

Pola tidur yang baik tak hanya membantu kamu untuk tetap produktif saat berpuasa lho. Kamu juga bisa menjaga kesehatan tubuh dengan memperhatikan pola tidur yang cukup.

Pasalnya mengantuk saat berpuasa bukan disebabkan karena tak makan dan minum selama seharian, tetapi biasanya dikarenakan kamu tidak memiliki waktu yang cukup untuk beristirahat. Alhasil kamu akan mudah lelah dan sulit untuk fokus.

Oleh karenanya kamu perlu memperhatikan hal ini. Apabila kamu memang harus bangun sangat pagi untuk menyiapkan dan makan sahur, maka usahakan untuk tidak begadang saat malam hari untuk hal yang tak penting.

Sebaliknya, usahakan untuk tidur lebih cepat dibandingkan hari-hari biasanya. Misalnya saja setelah salat tarawih dan tadarus. Ingat bahwa kurang tidur juga bisa mempengaruhi kinerja otak sehingga tak menutup kemungkinan hal ini hanya akan menghambat aktivitasmu saat berpuasa.

 

Menerapkan berbagai cara menjaga kesehatan tubuh saat Ramadan sebenarnya tidak terlalu sulit. Kamu dapat melakukannya bila disertai dengan niat dan keinginan yang kuat.  Menjaga kesehatan saat berpuasa tentu tak cukup hanya dengan makan sahur. Karenanya kamu dapat mencoba menerapkan beberapa cara tersebut.

Rabu, 13 Maret 2024

6 Tips Berpuasa di Bulan Ramadan Agar Tetap Produktif, Tertarik Mencoba?

6 Tips Berpuasa di Bulan Ramadan Agar Tetap Produktif, Tertarik Mencoba?

 

Tips Berpuasa di Bulan Ramadan
Ilustrasi by Keza Felice

Saat memiliki banyak pekerjaan tentu saja kamu tidak boleh bermalas-malasan, bukan? Sayangnya saat berpuasa di bulan Ramadan, tubuh mudah sekali merasa lelah sehingga yang dilakukan justru sebaliknya. Biasanya tidur menjadi opsi yang paling banyak dilakukan karena dianggap lebih nyaman. Padahal, ada beberapa tips berpuasa di bulan Ramadan agar tetap produktif lho.

Bagaimana pun menjalankan ibadah puasa bukan berarti harus meninggalkan aktivitas yang semestinya dilakukan. Puasa juga bukan suatu alasan untuk meninggalkan tanggung jawab karena merasa lapar dan lemas.

Memang tak dapat dimungkiri bahwa di bulan Ramadan setiap orang mengalami perubahan pola hidup. Karenanya produktif di bulan puasa rasanya cukup sulit dilakukan. Namun, tidak berarti hal tersebut mustahil diwujudkan, bukan?

Seperti yang telah diketahui bahwa produktif menjadi salah satu faktor penentu suatu keberhasilan. Oleh sebab itulah kamu harus bisa fokus pada pekerjaan yang dilakukan. Dengan melakukan pekerjaan secara efisien maka kamu akan lebih mudah mendapatkan hasil yang memuaskan.

Tips Berpuasa di Bulan Ramadan Agar Tetap Produktif

Seperti yang telah disinggung sebelumnya bahwa sering kali tubuh menjadi mudah lelah saat berpuasa. Oleh karenanya kamu harus pandai memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya. Sehingga tak ada kesempatan bagimu untuk bermalas-malasan yang pada akhirnya akan meninggalkan penyesalan.

Agar kamu bisa tetap produktif baik dalam bekerja maupun melakukan ibadah, berikut beberapa tips berpuasa di Bulan Ramadan yang dapat diterapkan.

1. Jangan Mengabaikan Sahur

Kamu tentu tahu bahwa sahur menjadi kegiatan penting untuk mengisi energi sebelum berpuasa selama sehari penuh. Apabila kamu memanfaakan waktu sahur untuk mengonsumsi makanan dan mineral yang cukup, maka besar kemungkinan kamu akan memiliki energi lebih untuk menjalankan aktivitas dan tetap produktif walau sedang berpuasa.

Tips Berpuasa di Bulan Ramadan
Ilustrasi by Keza Felice

Kamu juga bisa mengonsumsi sayur hingga buah-buahan untuk menjaga stamina tubuh. Dengan begitu kamu tidak akan mudah merasa lapar saat pagi. Yang mana waktu pagi merupakan penentu untuk tetap produktif. Apabila kamu bersemangat sejak pagi maka akan lebih mudah bagimu untuk melakukan berbagai tanggung jawab pekerjaan dengan baik.

2. Membuat Rencana Kegiatan

Kamu bisa membuat rencana kegiatan harian agar tetap produktif. Ini merupakan tips berpuasa di bulan Ramadan yang penting dilakukan untuk menghindari kebingungan saat beraktivitas. Kamu dapat menentukan waktu bekerja, beribadah, istirahat, hingga waktu bersantai bersama keluarga.

Baca Juga: 5 Cara Menghadapi Komentar Negatif, Jangan Sampai Mengganggu Hidupmu!

Meski sepele tetapi membuat rencana kegiatan ternyata sangat membantu untuk tetap produktif saat berpuasa. Tentu saja rencana kegiatan harian ini juga bisa kamu ubah sesuai dengan keinginan. Yang terpenting kamu harus mengutamakan tanggung jawab yang dimiliki, termasuk menyelesaikan pekerjaan.

Tips Berpuasa di Bulan Ramadan
Ilustrasi by Keza Felice

3. Cobalah untuk Memprioritaskan Tugas-tugas Utama

Saat menjalankan ibadah puasa mungkin kamu sering kali merasa waktu berjalan cukup lambat. Hal ini karena kamu sudah lelah dan ingin segera mencapai waktu berbuka.

Di saat seperti inilah godaan mulai berdatangan sehingga kamu memilih untuk berleha-leha tanpa melakukan apa pun. Alhasil pekerjaan pun semakin menumpuk dan membuatmu bingung untuk menyelesaikannya.

Oleh sebab itulah penting sekali untuk memilih mana pekerjaan yang harus diselesaikan terlebih dahulu. Kamu dapat mengidentifikasi berbagai tugas yang memang memiliki prioritas tinggi, sehingga kamu bisa lebih produktif.

Kamu bisa mengelompokkan pekerjaan berdasarkan deadline yang lebih cepat berakhir dan berdasarkan tingkat kesulitannya. Kemudian, fokuslah pada tugas yang paling penting terlebih dahulu. Dengan demikian kamu akan lebih mudah menyelesaikan berbagai kegiatan dengan baik.

4. Hindari Bersikap Multitasking yang Berlebihan

Meskipun banyak orang menganggap bahwa multitasking merupaka keterampilan yang baik, tetapi ini justru akan menghambat produktifitasmu saat berpuasa lho. Melakukan banyak aktivitas secara bersamaan saat berpuasa justru akan membuatmu mudah lelah hingga memperburuk kualitas pekerjaan.

Karena itulah ada baiknya bila kamu hanya fokus pada satu pekerjaan di satu waktu untuk meningkatkan efisiensi dan memaksimalkan hasilnya. Dengan begitu kamu bisa lanjut mengerjakan tugas atau kegiatan lainnya pada waktu berikutnya.

Baca Juga: Belajar Bersama ChanelMuslim.com, Media Pendidikan dan Keluarga yang Menenteramkan

Meskipun kamu hanya mengerjakan satu tugas dalam satu waktu, tetapi bila kamu berhasil menyelesaikannya maka ini artinya kamu sudah produktif.

5. Usahakan untuk Tidur Siang

Ternyata memanfaatkan waktu untuk tidur siang justru bisa membantumu tetap produktif lho. Biasanya menjelang siang tubuh akan terasa lebih lemas karena kekurangan energi. Oleh karenanya kamu bisa memanfaatkan waktu 10 – 30 menit untuk tidur siang.

Karena dengan begitu kamu akan mendapatkan energi baru untuk melanjutkan aktivitas lainnya. Sehingga badan pun akan kembali terasa segar dan kamu akan lebih mudah berkonsentrasi. Dengan demikian kamu akan lebih siap untuk menyelesaikan pekerjaan yang dimiliki.

6. Membuat Rencana Aktivitas Pribadi

Untuk tetap produktif saat berpuasa bukan berarti kamu hanya fokus untuk menyelesaikan pekerjaan saja. Akan tetapi kamu juga dapat meluangkan waktu untuk melakukan aktivitas pribadi selain pekerjaan. Ini juga bisa dibilang produktif selama kamu tidak menggunakan waktu untuk bermalas-malasan.

Selama berpuasa tentu tubuh dan juga pikiran akan mengalami kelelahan. Sehingga ada baiknya bila kamu mampu melepaskan stress dengan menambah kesenangan untuk diri sendiri sehingga puasa tetap lancar. Begitu juga dengan aktivitas sehari-hari yang rasanya akan menyenangkan untuk dilakukan.

Dalam hal ini kamu bisa menggunakan waktu untuk jalan-jalan ke luar rumah, nyore, atau justru melakukan perjalanan liburan. Ya, walaupun saat berlibur kamu harus tetap membawa pekerjaan, akan tetapi suasana baru bisa membuat pikiran menjadi fresh. Dengan begitu kamu pun akan tetap bersemangat untuk menyelesaikan setiap tanggung jawab yang ada.

 

Jika kamu ingin mencoba menerapkan tips berpuasa di Bulan Ramadan agar tetap produktif ini, sebaiknya mantapkan niat untuk konsisten terlebih dahulu. Dan pastikan kamu tidak mudah bosan untuk menerapkan beberapa tips ini setiap hari. Karena dengan begitulah besar harapan kamu bisa tetap produktif walaupun tengah menahan lapar dan dahaga. Meski demikian biasanya setiap orang memiliki tips yang berbeda untuk tetap produktif. Jadi, apakah kamu juga memilikinya?

Kamis, 11 Januari 2024

Selamat Datang 2024 Semoga Bisa Produktif

Selamat Datang 2024 Semoga Bisa Produktif

Mungkin artikelnya terlambat karena tahun 2024 sudah berjalan selama belasan hari. Tapi, nggak apa-apa karena memang baru sempat buka blog.

Btw, sepertinya ini artikel pertama saya di blog ini yang menggunakan bahasa super santai tanpa menggunakan struktur kepenulisan SEO. 

Mungkin hal demikian akan saya lakukan satu kali dalam setahun. Karena biasanya saya menulis artikel SEO untuk tujuan tertentu, seperti ingin menembus halaman pertama Google, menggaet klien, mendapat job, atau memenangkan perlombaan menulis.

Akan tetapi, kali ini artikelnya hanya berisi 'huru-hara' hati dan pikiran saja. Yang tentunya semua adalah hal menyenangkan.

Terima kasih banyak untuk teman-teman blogger yang sudah mau menjalin silaturahmi dengan saya melalui tulisan. Kalian mampir ke blog saya rasanya sangat menyenangkan.

Karena itu menjadi bentuk dukungan kepada saya untuk terus menulis. Ya meskipun saya tidak bisa setiap hari berkunjung ke blog teman-teman. Karena Alhamdulillah September 2023 lalu saya baru saja melahirkan seorang putri. Jadi, sudah tentu saya harus menyesuaikan jadwal menulis dengan mengurus anak dan rumah. 

Sepertinya memang harus belajar pada emak-emak blogger yang sudah lihai membagi waktu. 

Jadi, belakangan saya memang tidak terlalu aktif di blog ini. Tetapi untuk yang mau kasih job nulis, saya masih welcome ehehe. Namun, saya akan tetap menyesuaikan rate harga dengan jumlah kata yang dibutuhkan. 

Seperti biasanya, pemesanan artikel atau content placement bisa langsung kirim pesan melalui email saya *UjungnyaPromosi hehe

Belakangan ini saya memang cuman aktif di TikTok untuk jualan karena bisnis buket juga belum aktif. Balik lagi, problemnya karena belum bisa bagi waktu. Yang mau berteman bolehlah follow @nadhirashoppp hehee.

Tentunya 2023 sudah saya lalui dengan banyak hal berharga. Banyak limpahan rezeki dari Allah yang tidak pernah disangka-sangka. Salah satunya yaitu tergerak untuk mengikuti blog competition.

Karenanya terima kasih pada diriku, suami, dan orang-orang terdekatku termasuk teman blogger. Sebab kalian sudah mendukung artikel-artikel saya dengan membaca dan memberikan respons positif. 

Saya pun bersyukur karena di tahun 2023 lalu, saya yang awam dengan perlombaan (Blog Competition) mencoba berani untuk ikut berkompetisi. Meskipun sebenarnya lebih besar rasa insecure dengan para senior yang sudah sering menyabet gelar juara.

Tetapi, Alhamdulillah saya berhasil terjun mengikuti sebanyak 14 perlombaan blog competition. Dan 10 di Antaranya mendapatkan predikat sebagai juara. Bisa cek di sini: Achievement

Teman-teman juga bisa mengunjungi artikel tersebut. Berikut saya cantumkan list artikel perlombaan yang berhasil mendapatkan posisi.

📍Juara 3 OASSE Kasir Online: "Bisnis Makin Lancar dan Untung Besar, Saatnya Monitoring Cerdas Pakai Aplikasi OASSE Kasir Online!" - April 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/04/bisnis-makin-lancar-dan-untung-besar.html?m=1)

📍Juara 2 Bank Mega Syariah Blog Competition: "Bebas Transaksi Tanpa Bawa Dompet Lagi, dengan M-Syariah Semua Jadi Mudah dan Berkah"-Mei 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/04/bebas-transaksi-tanpa-bawa-dompet-lagi.html?m=1)

📍Juara Favorit Ke-2, Rumahweb Blog Competition: "Waktunya Naik Level Bersama Rumahweb, Bisnis Berkembang Auto Banjir Keuntungan!"- Mei 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/05/waktunya-naik-level-bersama-rumahweb.html?m=1)

📍Pemenang Utama ChanelMuslim.com Blog Competition: "Belajar Bersama ChanelMuslim.com, Media Pendidikan dan Keluarga yang Menenteramkan"-Juni 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/06/belajar-bersama-chanelmuslimcom-media.html?m=1)

📍Juara 4 Lomba Artikel SEO Hikari Paint Blog Competition: "Jasa Epoxy Lantai Murah Berkualitas, Percayakan pada Hikari Paint Aja!" - Juli 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/06/jasa-epoxy-lantai-murah-berkualitas.html?m=1)

📍Juara Artikel Terbaik  Hotel.co.id Blog Competition: "Hotel.co.id Situs Cari Hotel Murah Terbaik, Pengeluaran Irit Liburan Makin Asyik!" - Juli 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/06/hotelcoid-situs-cari-hotel-murah.html?m=1)

📍Menjadi Salah Satu dari 25 Nomine Kreasi Konten Tingkat Nasional yang Diselenggarakan oleh Nyalanesia: "Nyalanesia Bantu Nyalakan Masa Depan dalam Dunia Literasi dan Pendidikan" - Juli 2023. (https://www.kezafelice.com/2023/06/nyalanesia-bantu-nyalakan-masa-depan.html?m=1)

📍Juara 2 Lomba Blog 10 Tahun Cekresi.com: "Monitoring Paket Lewat Cekresi, Belanja Dari Rumah Jadi Makin Happy!" — September 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/09/monitoring-paket-lewat-cekresi-belanja.html?m=1)

📍Juara 3 Lister Blog Competition 2023: "Berkat Lister Belajar Bahasa Asing Semakin Mudah, Kemampuan Diri Pasti Bertambah!" - Oktober 2023 (https://www.kezafelice.com/2023/09/berkat-lister-belajar-bahasa-asing.html?m=1)

📍Juara Favorit BRI Write Fest 2023: "Layanan dan Digitalisasi BRI Mudahkan Masyarakat dalam Bertransaksi" — Desember 2023. (https://www.kezafelice.com/2023/12/layanan-dan-digitalisasi-bri-mudahkan.html?m=1)


Bukan bermaksud pamer ya. Tetapi dengan ini,  besar harapan kedepannya teman-teman blogger bisa tetap mendukung setiap artikel saya. Dan semoga setiap tulisan saya ini dapat memberikan inspirasi untuk tetap produktif bersama. Ya, meskipun belakangan ini saya justru kurang produktif.

Dan saya pun berharap kedepannya bisa memberikan tulisan yang lebih baik dan lebih berkualitas lagi. Sehingga pembaca setia tidak merasa kecewa. 

Nah, untuk teman-teman yang ingin mengikuti perlombaan blog juga bisa banget lho. Apabila ingin mengetahui informasi lomba, bisa follow instagram @keza236_queen 

Untuk mengenalku, bisa kunjungi halaman ini Tentang Keza Felice ya.



Sabtu, 23 Desember 2023

5 Cara Menghadapi Komentar Negatif, Jangan Sampai Mengganggu Hidupmu!

5 Cara Menghadapi Komentar Negatif, Jangan Sampai Mengganggu Hidupmu!

 

Cara Menghadapi Komentar Negatif
Ilustrasi by Keza Felice


Apakah kamu merupakan tipe orang yang mudah down setiap kali menerima kritikan pedas dari orang lain? Komentar negatif dari orang lain mungkin akan membuatmu terbelenggu hingga memikirkannya sampai berlarut-larut. Oleh sebab itulah kamu memerlukan cara meghadapi komentar negatif agar tidak terpengaruh.

Tak dapat dimungkiri terkadang kamu bisa merasa hari-hari begitu suram dan mengancam karena selalu dibayang-bayangi cacian dari orang lain. Biasanya komentar negatif atau kritikan bisa membuatmu merasa sakit hati, terlebih bila komentar tersebut juga dilontarkan secara kasar dan menyakitkan.

Cara Menghadapi Komentar Negatif

Akan lebih buruk bila kamu merupakan tipe orang yang melankolis. Sebab perkataan negatif tersebut dapat menjadikanmu bad mood, putus asa, gelisah, hingga terserang depresi. Tak jarang kritik negatif pun menjadi beban bila hal tersebut benar adanya. Tetapi bila komentar tersebut tidak benar, pastinya tidak akan ada pengaruhnya dalam hidupmu bahkan perasaanmu pun cenderung mengabaikannya.

Sebenarnya yang menyebabkan komentar negatif tersebut terasa menyakitkan bukanlah dari komentar itu sendiri, melainkan bagaimana caramu memberikan respons terhadap kritikan tersebut. Oleh karena itu kamu perlu memahami berbagai cara menghadapi komentar negatif yang super ampuh ini.

1. Daur Ulang Komentar Negatif

Mungkin tidak banyak orang yang menyadari pandangan berbeda ini ketika mendapatkan komentar pedas dari orang lain. Padahal kamu dapat menganggap komentar negatif sebagai ‘sampah’, tapi bagaimana pun sampah yang didaur ulang bisa menghasilkan nilai yang sangat tinggi.

Oleh sebab itulah bila ada haters atau orang lain yang mengutarakan kritik destruktif, komentar negatif, atau pun cemoohan kepadamu, cobalah untuk mendaur ulang kata-katanya tersebut.

Pada saat menerima kritikan yang menyakitkan, kamu dapat menjadikannya acuan dalam merancang perencanaan yang matang untuk menjadikan hidupmu lebih baik. Dengan begitu kamu akan disukai banyak orang dan tentu saja orang yang memberikan komentar buruk tersebut akan terbengong-bengong ketika melihat pencapaian yang kamu miliki.

2. Melihat Komentar Negatif dari Perspektif Berbeda

Saat menerima komentar negatif dari orang lain, cobalah untuk melihat kata-katanya melalui perspektif yang berbeda. Tanpa disadari, bisa saja sesuatu yang melemahkanmu merupakan hal yang justru akan menguatkanmu di kemudian hari. Ini merupakan cara menghadapi komentar negatif agar kamu tidak gampang down.

Komentar negatif sebenarnya suatu bentuk evaluasi yang dapat kamu dengarkan, hanya saja pemilihan katanya yang salah dapat mengakibatkan sakit hati dan menekan pikiran. Sedangkan komentar positif yang membangun merupakan suatu evaluasi yang tatanan kalimatnya sudah tepat sehingga akan lebih mudah untuk membangun kualitas dirimu.

Meskipun rasa yang tercipta dari keduanya cukup berbeda, tapi baik komentar negatif maupun positif sama-sama menjadi bahan untuk mengevaluasi diri. Jadi, tinggal bagaimana kamu bisa memilih sudut pandang yang berbeda agar kritikan tersebut dapat berguna untuk kehidupanmu.

3. Memahami Maksud di Balik Komentar Negatif

Cara menghadapi komentar negatif selanjutnya dengan memahami maksud komentar tersebut. Saat mendapatkan komentar negatif, jangan sampai kamu gegabah untuk mengambil kesimpulan. Ini terutama jika yang orang lain utarakan merupakan hal yang menyakitkan.

Kamu harus melakukan analisis terlebih dahulu dari komentar tersebut supaya tidak salah paham. Kamu perlu memahami makna komentar itu dan juga maksud dari orang yang mengutarakannya.

Sebab ada yang sengaja memberikan kritikan pedas hanya untuk membangun mental dan kualitas dirimu. Ada pula yang sekadar menunjukkan bahwa dia lebih layak dipandang, diperhitungkan, lebih cerdas, dan mungkin juga dia memang ingin mencari perhatian atau karena merasa terganggu dengan kehadiranmu. Oleh karenanya dengan memahami maksud di balik komentar tersebut, kamu jadi lebih mudah merancang strategi yang tepat untuk menghadapinya.

Cara Menghadapi Komentar Negatif
Ilustrasi edited by: Keza Felice

4. Jangan Agresif

Tidak dapat dimungkiri bila kritikan pedas atau komentar negatif biasanya memicu emosi. Tetapi bila komentar pedas dibalas dengan tanggapan yang pedas justru akan menjadikan keadaan semakin memburuk.

Bahkan seseorang yang memberikan kritikan kepadamu bisa menjadi semakin berapi-api dan menyalahkanmu walaupun sebenarnya dialah yang telah memulai ‘perang’ tersebut. Untuk itulah kamu harus menghadapinya dengan kehati-hatian. Lebih baik kendalikan emosi dengan penuh kedewasaan supaya kamu tidak terjebak dalam situasi yang merugikan.

5. Jangan Dipedulikan

Saat kamu menerima komentar negatif, cibiran, atau kritik destruktif yang tidak sesuai dengan realita dan tidak dapat didaur ulang, maka berusahalah untuk mengabaikannya. Kamu tidak perlu peduli dan memikirkannya hingga berlarut-larut. Sebab bila kamu terlalu memedulikannya, hal ini hanya akan menunjukkan bahwa kritikan yang orang tersebut sampaikan merupakan suatu hal yang benar.

Jadi langkah tepat untuk mengatasinya yakni dengan tidak terlalu peduli apalagi sampai memikirkannya hingga berhari-hari. Biarkan saja mereka terus berbicara hingga akhirnya merasa putus asa karena kamu sudah mengabaikannya.

 

Mendapatkan komentar negatif memang sangat mengganggu suasana hati dan pikiran. Akan tetapi dengan menerapkan beberapa cara menghadapi komentar negatif ini semoga kamu tidak tertekan dalam menyikapinya. Sebab bagaimana pun cemoohan, kritikan, maupun komentar negatif dari orang lain sebaiknya jangan langsung dimasukkan ke dalam hati. Ambillah sisi positifnya dan terapkan dengan baik beberapa cara yang telah dipaparkan di atas. Semoga membantu!

 

 

 

 

Jumat, 23 Juni 2023

Minggu, 18 Juni 2023

5 Film Inspiratif Terbaik Agar Hidup Tak Mudah Putus Asa, Kisahnya Penuh Makna!

5 Film Inspiratif Terbaik Agar Hidup Tak Mudah Putus Asa, Kisahnya Penuh Makna!

 

Film inspiratif terbaik

Menonton film merupakan salah satu kegiatan menyenangkan yang dapat dilakukan bersama orang-orang terdekat. Selain untuk menghibur para penonton, biasanya setiap film memiliki pesan tersirat di dalamnya. Penonton juga dapat memilih genre film favoritnya, mulai dari Horor, Thriller, Komedi, hingga Inspirasi. Bahkan ada beberapa film inspiratif terbaik yang dapat memotivasi agar tidak mudah putus asa saat menjalani hidup.


Notification
Selamat Datang di Blog Keza Queen.
Done